Saturday 5 April 2014

Cara mengatur metronome di Cubase 5

Metronome

Oke bro, kita udah masuk ke tahapan ketujuh dari rangkaian tutorial home recording ecek-ecek kita. Kita mulai dengan belajar gimana cara mengatur metronome di Cubase 5. Metronome adalah suatu nada konstan seperti detak jantung atau detik jam. Yang memandu kita dalam mengatur konsistensi tempo lagu.
Cara mengatur metronome di Cubase 5
  1. Bukalah Cubase terlebih dahulu
  2. Klik New Project
  3. Klik OK
  4. Klik Make New Folder
  5. Ketik Metronome, dan klik OK
  6. Klik Remind Me Later
  7. Yang gue kasi area merah, disitulah kita bermain metronome. Disana ada Click, Tempo dan Syncronize. Tapi kita disini cuman bakal main di Click dan Tempo aja. Fungsi Click adalah untuk mengaktifkan suara metronome (bunyi tik tok), sedangkan tempo adalah untuk mengatur cepat lambatnya tempo.
  8. Cobalah aktifkan metronome sampai CLICK berubah menjadi ON. Kemudian Play seperti gambar berikut:
  9. Klik stop. Ketika kita play tadi akan terdengar bunyi tiktok dengan tempo default yaitu 120.
  10. Nah sekarang kita akan coba main di tempo. Cobalah ubah temponya menjadi lebih lambat, missalnya jadi 90. Caranya klik pada tulisan tempo sampai edit tempo menjadi aktif. Kemudian double click pada tulisan 120, ganti/ketik 90 kemudian ENTER. Seperti gambar berikut, lihat baik-baik… jauh lebih dalam…jauh lebih dalam hahahahahha
  11. Sekarang coba play, maka sekarang bunyi tiktoknya akan berubah melambat.
  12. Untuk mempercepat tempo caranya sama aja, tinggal naikin aja angkanya.

Okesip, gitu aja dulu untuk tutorial mengatur metronome di Cubase 5. Nanti kita lanjutkan di tutorial berikutnya.


No comments:

Post a Comment

Pengunjung Langsung

Designed By Seo Blogger Templates
Advertisment
'ALBARA STUDIO' - Jasa Foto dan Video Wedding, Pre-wedding, Garut 'ORDER KAOS, JEANS dan LEVI'S' - Ayo diorder kaos, jeans sama levi's nya, barang ORIGINAL, Garut 'Ayo bikin blog' - Jasa Pembuatan Blog Termurah Danimonius, Garut - Bekasi