Friday, 28 February 2014

Distribusi Musik Digital


Di jaman yang serba internet ini, siapa yang gak kenal istilah upload download. Termasuk para musisi saat ini mungkin udah pada mafhum untuk hal yang satu ini. Yep, bener banget, hampir semua musisi di dunia saat ini mungkin sudah memanfaatkan teknologi ini untuk kebutuhan distribusi karya-karya mereka. Tapi apa aja dampak baik buruknya? Mari kita coba bahas satu persatu menurut versi gue, hahahaha.


Keuntungan
Dengan adanya teknologi internet dari mulai dulu gue masih ngerasain yang namanya static web ampe yang sekarang udah dinamis, perkembangan internet emang cepet banget. Nah dengan teknologi web dinamis ini kita udah bisa nikmatin yang namanya fasilitas interaktirf yaitu upload dan download file.
Hari ini fasilitas tersebut gue yakin udah banyak musisi yang memanfaatkan fasilitas ini. Terbukti dengan beberapa situs jejaring social musik masuk kedalam top chart jejaring social terbaik, seperti reverbnation, dan soundcloud.
Di situs tersebut kita bisa upload karya-karya kita sesuka yang kita mau dan kita juga bisa kasi orang lain akses buat download hasil karya kita. Yang bisa kita dapet diantaranya:
  1. Kemudahan distribusi karya. Buat major label mungkin hal ini gak terlalu berpengaruh atau mungkin bilangnya “apa sih, gue kan distribusi gak Cuma-Cuma, orang gak boleh download seenaknya karya-karya kami”. Tapi bagi musisi-musisi indie mungkin ini menjadi hal yang sangat bermanfaat.
  2. Ya yang namanya band indie, bisa jadi, rekaman aja masih patungan, distribusi aja masih niat gak niat. Dengan adanya jejaring social musik ini tentunya mereka bisa mendistribusikan karya-karya mereka dengan mudah, so mereka juga jadi punya kesempatan buat dikenal orang.
  3. Kemudahan membuat fanbase. Ya, dengan adanya jejaring social kita bisa dengan mudah membangun fanbase, yak arena itu tadi, orang dengan mudah mendengar, jadi mudah juga buat ngfans sama satu musisi atau band.
  4. Analisa pasar. Dengan adanya jejaring social, kita juga disediakan fasilitas buat ngelihat lagu kita diplay berapa kali, dilihat berapa kali dan di download berapa kali. Dengan begitu kita bisa ngelihat pasar sebenernya lagi suka lagu kayak apa, atau lagu yang lagi ngtren sekarang lagu seperti apa.
Kerugian
Terlepas dari keuntungan-keuntungan yang gue sebut tadi di atas, tentunya juga ada sisi rugi yang terjadi. Menurut gue ada beberapa kerugian, diantaranya:
  1. Major label gak bisa lagi jualan musik pake kaset CD, apalagi kaset pita. Apalagi mereka yang udah ngeluarin banyak dana buat produksi tapi gada satupun yang beli karena mindset masyarakat sekarang lebih berminat mendapatkan lagu dengan cara men-download.
  2. Transformasi reward. Ya, dengan berubahnya jaman menjadi serba digital, sekarang reward buat para pegiat musik mungkin bukan lagi penjualan yang terjual sekian kopi tapi sekian juga pendownload, pendengar, atau follower. Seenggaknya untuk major label, mereka kehilangan salah satu celah keuntungan yaitu mendapatkan laba dari penjualan kaset. Jadi reward yang bisa diterima sama musisi sekarang cuman berupa bentuk digital seperti yang gue sebut sebelumnya yaitu pendengar, yang download, dan follower.
Saran gue, mungkin kita selaku musisi, pintar-pintar aja buat memanfaatkan keadaan. Ya jamannya udah gini, mau gimana lagi, mungkin udah sulit buat kita tarik mundur ke belakang, ke jaman kejayaan kaset pita ama CD. Gue pikir, setiap musisi pasti punya strategi-strategi unik biar band-nya tetep hidup.
Kalo karya kalian tetep bisa dibikin ekslusif, beberapa karya tertentu kalian bisa kok dijual dan menghasilkan uang, kayak di itunes misalnya. Ya jadi jangan semua karya lu upload cuman-Cuma, biar beberapa preview lagu aja yang bisa di download, sisanya biar dijual. Gue yakin kalo fans yang udah ngfanz ama artis favoritnya pasti mau ngeluarin duit buat beli lagunya, sebagai bentuk penghargaan buat artisnya biar tetep bisa terus berkarya.


No comments:

Post a Comment

Pengunjung Langsung

Designed By Seo Blogger Templates
Advertisment
'ALBARA STUDIO' - Jasa Foto dan Video Wedding, Pre-wedding, Garut 'ORDER KAOS, JEANS dan LEVI'S' - Ayo diorder kaos, jeans sama levi's nya, barang ORIGINAL, Garut 'Ayo bikin blog' - Jasa Pembuatan Blog Termurah Danimonius, Garut - Bekasi